Headlines

Published On:Selasa, 15 Juli 2014
Posted by Desa Sukorejo

Toko Konveksipun di serbu

KIM Singonoyo (Desa Sukorejo) - Jelang Lebaran nggak cuma Toko Baju dan Perabot rumah yang ramai, tapi juga Toko Konveksi. Toko Al Ichsan di Jalan Gajah Mada misalnya. Kalau di hari-hari biasa Toko ini Jam 14.00 Tutup dan Buka lagi jam 17.00 sampai jam 21.00. Namun tidak demikian di Bulan Ramadhan Toko Konveksi ini buka dari jam 8 pagi full sampai jam 21.00.

"Biasanya kita siang tutup buka lagi Sore sampai malam, tapi karena bulan Ramadhan Ramai kita buka full dari pagi sampai malam" jelas H. Fatkan pemilik Toko

Di bulan Ramadhan pengunjung Toko ini sangat beragam tidak hanya dari penjahit dan crafter tapi juga ibu, bapak juga remaja yang cari pernik-pernik untuk mempercantik rumahnya. Mereka belanjaannya juga banyak-banyak selain orderan mereka banyak mungkin mereka juga sengaja belanja untuk kebutuhan beberapa hari, jadi tidak bolak balik karena posisi puasa dan malas untuk sering mengantri.

"Kalau hari biasa pengunjung yang datang cuma penjahit dan perias untuk membeli kebutuhan pekerjaan mereka. Tapi kalau Bulan Ramadhan menjelang Lebaran gini beragam banget dan hampir semua jenis dagangan kita keluar. mulai dari kancing, resleting, flanel, kain jala dengan berbagai motif untuk hiasan toples sampai manik-manik, gorden dan mesin jahit/bordirpun keluar." pungkasnya (Ly)

About the Author

Posted by Desa Sukorejo on 14.18. Filed under , , , , , , , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

By Desa Sukorejo on 14.18. Filed under , , , , , , , . Follow any responses to the RSS 2.0. Leave a response

0 komentar for "Toko Konveksipun di serbu"

Leave a reply

Salam Kebersamaan Membagun Masyarakat Melek IT, Jangan Lupa Tinggalkan Komentar Anda. Terima kasih...

Profil KIM Singonoyo

Demokrasi Terbaik Dunia

Sosial Media

KIM Singonoyo Semakin Bersinar

Laporkan...!!!