Headlines

Published On:Rabu, 18 Juni 2014
Posted by Unknown

Penyerasian Gapura Gang di Desa Sukorejo

KIM Singonoyo (Desa Sukorejo) -Pemerintah Desa Sukorejo mempunyai wacana atau gagasan untuk menyerasikan atau menyamakan Gapura Gang yang ada di Desa Sukorejo. Wacana sudah dilaksanakan di beberapa Gapura Gang di Kawasan Jalan Munginsidi dan Kawasan Kampung Baru. Penyerasian ini dimaksudkan untuk membuat Desa Sukorejo terlihat lebih kompak atau guyup rukun.

Dengan adanya wacana seperti ini, nantinya Kawasan di Desa Sukorejo Bojonegoro akan tampak lebih menarik sehingga diharapkan mampu menarik wisatawan lokal maupun manca untuk berkunjung di Desa Sukorejo sehingga secara tidak langsung masyarakat Desa Sukorejo Bojonegoro dapar mengenalkan produk kepada wisatawan yang berkunjung. Hal ini akan berdampak besar pada meningkatnya penghasilan dan kesejahteraan masyarakat.

Melihat adanya kegiatan seperti ini dapat memicu kesadaran masyarakan akan pentingnya nilai keindahan di lingkungan sehari-hari. "nek ngene lak yo sukorejo malah ketok apik", ujar salah seorang warga yang tinggal di komplek kampung baru yang dalam bahasa indonesia berarti begini "Kalau begini kan sukorejo terlihat lebih bagus".

Dengan demikian diharapkan kegiatan semacam ini dapat meningkatkan rasa percaya warga terhadap Pemerintah Desa Sukorejo. (lel/ctr)


About the Author

Posted by Unknown on 13.13. Filed under , , , , , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

By Unknown on 13.13. Filed under , , , , , . Follow any responses to the RSS 2.0. Leave a response

0 komentar for "Penyerasian Gapura Gang di Desa Sukorejo"

Leave a reply

Salam Kebersamaan Membagun Masyarakat Melek IT, Jangan Lupa Tinggalkan Komentar Anda. Terima kasih...

Profil KIM Singonoyo

Demokrasi Terbaik Dunia

Sosial Media

KIM Singonoyo Semakin Bersinar

Laporkan...!!!