Camilan Lumpia Kulit Pangsit
Lumpia Kulit Pangsit |
Untuk menghemat dan menjaga gizi keluarga kita. Tidak ada salahnya lho kita bikin camilan sendiri, mungkin sedikit rempong tapi kan kualitas terjaga. Berikut saya punya tips resep camilan "Lumpia Kulit Pangsit" yang aman dan bergizi.
Berikut bahan dan cara membuatnya :
- Siapkan kulit pangsit dan putih telur sebagai lem agar kulit pangsit setelah di isi bisa melekat.
- Garam, 3 bawang merah, 5 bawang putih, dihaluskan.
- Isi => Wortel, kentang, daging ayam, daun bawang pre di iris tipis lalu digoreng tambahkan 1 telur ayam dan bumbu yang telah dihaluskan, aduk rata kemudian dinginkan.
- Taruh isi pada tengah Kulit pangsit, selimutkan kulit pangsit bagian kanan dan kiri. Olesi dengan putih telur bagian yang terbuka. ulangi sampai adonan habis.
- Goreng dengan api sedang supaya merata matangnya.
- Lumpia Kulit Pangsit siap dihidangkan dengan cabe/saus sambel. Deliiiicius... ^_^
Lumpia Kulit Pangsit |
Waaoo... gambarnya bikin #Laper
hiasane kok cabe utuh ngono... tapi siiippp... *cap cuzz praktekin hhihii...
futsal : hahahaa... yukk nyam-nyam... ^_^
lusi : hahahaaaa... kan tampil beda #happy kuliner #lumbungpangan